READ IT!

Tempat menuangkan ide, kisah, dan perjalanan hidupku...

Kamis, 03 November 2011

Nulis Aksara Jawa di Komputer ? Baca dulu gan...

Bermula dari rasa ingin tahu tentang aksara jawa, malu juga lahir di jawa tapi g bisa bahasa jawa n aksaranya, padahal itu peninggalan berharga dari nenek moyang kita (orang jawa khusunya), dan tidak ada yang salah dengan itu.
 Saya berpikir mengapa kita mau mempelajari bahasa negeri orang yang jauh lebih sulit tetapi mulai melupakan bahasa dan aksara kita sendiri? ironis bukan?
 Padahal mempelajari bahasa negeri orang itu harus kita mulai dari 0, ngga seperti bahasa jawa yang kita sudah tau dasar-dasarnya (untuk orang yang kesehariannya menggunakan bahasa jawa tentunya)...


Oke, langsung k intinya aja gan..
 Untuk dapat menulis aksara jawa di komputer anda silahakan download :
1. FONT 
2. KEYBOARD SOFTWARE
3. PANDUAN PENULISAN DI KEYBOARD


Panduan Penulisan

Nahh...setelah download file tersebut silahkan ikuti cara pemasangannya :
1. Copy file "Carakan-Anyar-Rev-01a.ttf" dan paste di folder "C:\Windows\Fonts".
2. Ekstrak "dukunov_rev-01a.rar", lalu pilih File "setup", DONE!


simpel kan?
nah...sekarang gimana cara makenya? silahkan ikuti (kebetulan saya menggunakan windows 7) :
1. Browsing : Kalo pengalamanku cuma bisa dilihat di mozilla, kalo di opera n chrome tulisannya kotak2...*mungkin perlu disetting tapi aku g ngerti..hhe
  • Cara menulis : tekan "shift+alt" lalu keyboard anda akan brubah menjadi javanese keyboard
  • atau pada windows 7 juga bisa dengan cara tekan lambang keyboard di daerah pojok kanan layar, lalu pilih "Dukunov - Javanese Keyboard" (Seperti pada gambar)
  • Lalu silahkan anda coba mengetikkan huruf-huruf jawa ini, untuk panduannya silahkan anda baca pada PANDUAN PENULISAN DI KEYBOARD





2. Microsoft Office :  kebetulan saya make MS Office 2010
  • Cara menulis : tekan "shift+alt" lalu keyboard anda akan brubah menjadi javanese keyboard
  • atau pada windows 7 juga bisa dengan cara tekan lambang keyboard di daerah pojok kanan layar, lalu pilih "Dukunov - Javanese Keyboard" (Seperti pada gambar *KEYBOARD)
  • Ganti font dengan "Carakan-Anyar" (Seperti pada gambar *FONT)
  • Lalu silahkan anda coba mengetikkan huruf-huruf jawa ini, untuk panduannya silahkan anda baca pada  PANDUAN PENULISAN DI KEYBOARD




Untuk mengetahui ada apa saja Aksara Jawa itu, maka berikut saya lampirkan aksara dan pelafalannya :









cara saya supaya mudah belajar membaca dan menulis aksara jawa dg memainkan ukuran windows:


KALO PINGIN BELAJAR, LANGSUNG MASUK GRUP FBNYA AJA KLIK DISINI

SELAMAT MENCOBA!



Sumber : KASKUSWIKIPEDIA , Pengalaman coba-coba @biggrino